Friday 22 July 2022

Tentang Impian

  


 Sebagai seorang manusia tentu kita punya mimpi, tapi sebenarnya ada juga sih manusia yang tidak mempunya mimpi. Sebenarnya apa sih tujuan impian itu? Mengapa banyak orang yang berjuang untuk meraih impiannya? Bagaimanakah cara meraih impian kita?

Apa sih tujuan impian itu?

Apa sih tujuan impian itu? Mungkin kita sering bertanya, buat apa kita mempunyai impian? Impian itu adalah petunjuk untuk meraih sebuah tujuan yang ingin kita capai. Sesuatu yang kita perjuangkan untuk meraihnya. Jika tidak mempunyai impian kita tidak punya arah tujuan, bingung mau kemana, mau bagiamana. Bahkan terkadang hidup jadi hampa karena tidak ada target yang kita tujuh.

Mengapa banyak orang yang berjuang untuk meraih impiannya?

Coba lihat di sekeliling kita, begitu banyak orang yang berjuang begitu keras untuk meraih impiannya. Bahkan mereka rela berkorban. Waktu, tenaga, pikiran dan banyak lagi yang di korbankan untuk meraihnya. Kenapa bisa demikian? Karena impian itulah yang menjadi penyemangat, sebagai bahan bakar untuk meraih sebuah tujuan. Bahkan saat kita sudah meraih sebuah impian kita. Maka kita akan membuat impian yang lebih besar lagi.

Bagaimanakah cara meraih impian kita?

Cara yang paling efektif adalah tentu saja berjuang untuk meraihnya. Jangan pantang menyerah. Jika gagal yah coba lagi, sampai kegagalan itu berubah jadi sebuah keberhasilan. Karena sesungguhnya sebuah kegagalan itu terjadi saat kita berhenti untuk mencoba.

Lantas apakah kalian sudah punya impian?

Jika belum yuk mulai untuk menulis impian yang ingin dicapai. Kenapa harus ditulis? Ini sebagai pengingat dan penyemangat, bahwa ada sesuatu yang sedang kita perjuangkan. Jangan takut untuk bermimpi, mimpi itu gratis kok.

Walaupun sekarang keadaan kita sangat sulit, susah bahkan ingin rasanya menyerah. Tetap perjuangkan impianmu.

     Dan impian yang sangat menakjubkan adalah meninggal dalam keadaan Husnul Khotimah. Berhasil melewati fase hidup dengan baik dan bekal yang cukup untuk akhirat kelak. Bukan sebuah jabatan, bukan harta yang berlimpah dan semua pernak pernik dunia, karena pada akhirnya semua itu akan kita tinggalkan.

Apakah kita sudah mempersiapkan bekalnya?


Thursday 21 July 2022

Tips Liburan #Healing ala anak NS

 

Assalamualaikum…

Hey bestie, lama juga rasanya baru nulis di blog ini.

Akhir-akhir ini sangat popular istilah healing. Stress dikit butuh healing, capek kerja butuh healing, putus sama pasangan butuh healing. Arti kata healing sendiri berasal dari bahasa inggris yang jika diartikan yaitu penyembuhan. Namun healing juga memiliki banyak makna. Terkadang healing juga biasanya diartikan bepergian ke tempat wisata.

Sama seperti pekerja lain, sebagai anak Nusantara Sehat pasti juga membutuhkan healing atau liburan. Tempat kerja yang  jauh di pedalaman, kerjaan yang berat, fasilitas yang yang tidak ada seperti listrik atau jaringan. Kadang juga jenuh dengan suasana penempatan.

Hal ini bisa mempengaruhi kinerja, makanya anak Nusantara Sehat juga butuh liburan. Biar liburan happy, tubuh segar, wajah berserih, semangat kembali terkumpul tentu harus ada persiapan. Jangan sampai habis liburan, isi tabungan juga habis. Bukannya healing malah jadi pusing.



Berikut ini tips dari saya bestie. Tips Liburan Anak NS.

1.       Persiapkan Jadwal

Saat berstatus jadi anak NS kita tentu terikat oleh peraturan puskesmas, tidak bisa asal izin dan cuti. Ini sudah tertuang dalam peraturan kementerian yah. Jadi biar liburannya legal, bukan illegal sampai jadi buronan karena pergi tanpa pamit, tanpa izin. tiba-tiba post foto liburan. Jangan sampai begitu yah besti. Jaga nama baik kita sebagai Nusantara Sehat.

Nah biar pergi liburannya tenang, persiapkan jadwal jauh-jauh hari, ajukan cuti atau izin beberapa hari. Kemudian pilihlah tempat yang tidak terlalu jauh, karena tempat yang jauh akan membuat waktu kita terbuang dijalan.

Waktu semasa NS saya selalu membuat jadwal liburan bersama teman saya, karena memang hobinya jalan. Kami pilih tempat yang dekat dengan penempatan. Waktu saya di penempatan puskesmas Tebing, saya liburannya di luar negeri karena penempatan saya saat itu adalah daerah perbatasan yaitu di Singapura dan Malaysia. Waktu penempatan di Puskesmas Limbong yang berada di Sulawesi Selatan, saya bersama teman saya liburan ke Toraja dan Bulukumba.

Jadi pilih tempat liburan yang dekat dengan penempatanmu, karena saya yakin setiap sudut di Indonesia mempunyai tempat-tempat indah.

2.       Tentukan Tempat Liburan

Nah ini juga sangat penting, jangan sampai sudah ajukan izin atau cuti malah bingung mau kemana. Sebaiknya kita bertanya pada penduduk sekitar tempat wisata yang bagus di daerah penempatan kita, atau bisa juga cari di google. List beberapa, kemudian tentukan pilihannmu.

Jika kalian ingin liburan bersama teman, diskusikan. Jangan sampai yang satu mau ke pantai, yang lain mau ke gunung. Atau sudah di jalan masih berdebat masalah tempat.

Sebaiknya diskusikan semua, tentukan rutenya. Bahkan jika kalian mau mencari pemandu wisata carilah info dan tentukan sebelum keberangkatan.

3.       Tips Hemat

Biar liburannya tambah nyaman jangan lupa budgetnya juga dipersipakan jauh-jauh hari. Kalau saya mengalokasikan sebagian gaji saya untuk liburan, tidak banyak sih tapi selalu cukup. Sebelum berangkat liburan, biasanya saya dan teman saya menentukan berapa budget yang dibutuhkan. Mulai dari transportasi, makan, minum dan juga penginapan.

Setelah itu kamu kami mengumpulkan uang itu dan disimpan oleh satu orang yang kami sepakati. Nanti dialah yang bagian bayar-bayar kebutuhan bersama, kalau mau beli ole-ole barulah pakai uang pribadi, bukan uang kelompok. Cara ini cukup efektif.

Saya dan teman saya pernah mempersiapkan budget masing-masing, tidak dikumpul jadi uang kelompok. Alhasil kami sibuk saling menagih saat bayar penginapan, uang makan dan itu sangat repot, karena terkadang lupa pakai uang siapa.

Bahkan serasa lebih banyak pengeluaran. Oh iya kami juga selalu memilih pengipan yang terjangkau.

4.       Menikmati Liburan

Saat berada di tempat liburan, nikmatilah sepuasnya. Jangan malah membawa pekerjaan. Selesaikan semua pekerjaan sebelum berangkat. Berfotolah sepuasnya, jelejahi semua tempat wisata yang ingin ditujuh.

5.       Jangan Lupa Bahagia

Liburan dengan suasan hati senang, nikmati semua keindahan di tempat wisata. Buanglah semua rasa lelahmu, stress, pusing dan segala hal yang telah membuat hari-harimu lelah. Bersantai sejenak, lupakan rutinitas kerjaan.

Setelah kembali, mulailah dengan semangat baru, bekerja sepenuh hati. Jangan lupa bahagia.